INFO

Penting: Cara Menjaga Keamanan Akun InstaForex dari Hacker! 



Banyak dari kita mungkin sering mendengar kejadian atau justru pernah mengalami akun InstaForex yang kita miliki menjadi korban kejahatan di dunia maya karena data tercuri (hacked) oleh orang lain. Sehingga akun yang kita miliki dapat diakses oleh orang lain yang tidak bertanggung jawab dan dapat berakibat hingga kehilangan dana yang kita miliki di akun InstaForex.

Karena berita/kejadian tersebut, sering dari kita menjadi was-was mengenai keamanan dana pada akun yang kita miliki dari kejadian tersebut, dan kita tidak tahu bagaimana cara mengantisipasinya.

Oleh karena itu, kami akan sedikit memberikan beberapa cara yang dapat Anda lakukan agar akun trading Anda bisa terjaga keamanannya, dan langkah apa yang harus Anda lakukan jika kejadian tersebut (akun InstaForex terhacked) terjadi pada Anda.

Untuk menjaga keamanan akun Anda, yang pertama kali perlu Anda ketahui adalah, akun Anda dapat diakses oleh orang lain (terhacked) dikarenakan data Anda berhasil diakses oleh orang lain, sehingga data tersebut digunakan untuk mengakses akun Anda di InstaForex lalu melakukan transaksi pada akun tersebut hingga dapat mengakibatkan dana Anda hilang.

Bagaimana data bisa diakses oleh orang lain?

Banyak cara bisa dilakukan, salah satunya adalah dengan menggunakan email pishing, dimana email pishing dilakukan dengan cara mengirimkan email palsu yang mengatasnamakan perusahaan tertentu (ex.InstaForex, yahoo, LR, etc) dengan tampilan layout email dibuat semirip mungkin dengan layout email yang biasa digunakan oleh perusahaan-perusahaan tersebut. Pada email tersebut, calon korban diarahkan untuk mengklik link tertentu yang jika diklik pada link tersebut, akan membawa calon korban ke dalam sebuah website dengan tampilan yang sama persis dengan tampilan website perusahaan-perusahaan tersebut (halaman website kloningan). Pada halaman website tersebut, calon korban diarahkan untuk melakukan login pada form login yang tersedia pada website tersebut (form login palsu/fake login), sehingga ketika calon korban melakukan login dengan memasukkan data pada form tersebut, maka secara otomatis data tersebut telah terekam/tercatat di database pembuat website palsu tersebut (hacker). Sehingga dari data tersebut, akun Anda dapat diakses juga oleh orang lain, mulai dari email (jika email yang terpishing), lalu dari email biasanya hacker bisa mendapatkan data-data penting lain yang tersimpan di dalamnya (mungkin juga akun InstaForex) untuk kemudian diakses seluruhnya dan digunakan secara tidak bertanggung jawab.

Bagaimana mengantisipasinya?

Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keamanan data Anda agar tidak diakses oleh orang lain yang tidak bertanggungjawab (hacker).

  • Waspadai email pishing. Jika Anda menerima email yang mengatasnamakan perusahaan tertentu (ex. Yahoo, InstaForex, LR, etc) baik itu berisi informasi, peringatan, maupun penawaran hadiah, dsb dan mengarahkan Anda untuk mengakses link-link tertentu, harap memeriksa kembali apakah link tersebut mengarah ke website asli dari perusahaan-perusahaan tersebut, atau hanya website replika saja yang digunakan untuk menjebak Anda untuk memasukkan data pada link tersebut. Cara mengeceknya sederhana, yaitu dengan melihat alamat URL yang ada apakah benar-benar alamat URL dari website yang dimaksud, atau mengarah ke URL lain yang berbeda, atau ke URL lain yang mirip penulisannya.
  • Kami sarankan untuk tidak menyimpan data penting pada email. Jika ada email konfirmasi yang berisi data akun Anda, password, dsb sebaiknya dicopy dan disimpan di tempat lain (contohnya disimpan pada PC, dsb) dan setelah dicopy, hapus semua data penting yang masih tersimpan di email. Tujuannya kami menyarankan hal ini adalah, jika seandainya akun Anda terkena hack baik melalui pishing, dsb, maka pengakses email Anda tetap tidak mendapatkan data-data penting Anda sehingga keamanan akun Anda masih terjamin, khususnya akun Anda di InstaForex.
  • Jangan memberikan data Akun Anda pada orang lain. Hal ini penting dilakukan karena jika sampai Anda memberikan data Anda ke orang lain yang tidak bertanggungjawab, maka dikhawatirkan adanya penyalahgunaan data yang telah Anda berikan tadi. Khusus untuk hal ini, yang dapat Anda berikan ke pihak lain untuk akun InstaForex Anda hanyalah phone password dan diberikan hanya kepada IB tempat akun Anda terdaftar. Ini dilakukan pada saat Anda melakukan penarikan dana, dan pemberian phone password dimaksudkan agar IB dapat melakukan pengecekan apakah ybs adalah benar-benar pemilik akun tersebut (hanya nomor akun dan phone password yang diberikan ke IB tempat mendaftar). Diluar IB tempat Anda mendaftar dan InstaForex Pusat, sangat diharamkan untuk memberikan data-data akun Anda baik itu password trading, phone password, maupun PIN Code.

Apa yang seharusnya dilakukan jika Akun saya 'misal' telah terkena hacked?

Jika memang telah terjadi kelalaian hingga akun Anda dapat diakses oleh orang lain, maka segera lakukan pengamanan terhadap akun Anda untuk menghindari kejadian yang tak diinginkan terjadi pada akun tersebut, yang dapat berdampak pada kerugian terhadap Anda.

Berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan:
  • Segera ajukan pemblokiran agar akun Anda tidak dapat diakses sementara. Anda dapat melakukannya dengan menghubungi InstaForex Pusat untuk pengajuan pemblokiran pada akun Anda dengan alasan akun Anda telah terkena hacked. Untuk menghubungi InstaForex, Anda dapat melakukannya dengan melalui chat via ym pada customer support InstaForex yang sedang online pada jam kerja (pukul 15.00-22.00 WIB). Daftar kontak customer support InstaForex dapat dicek pada link berikut: (http://instaforex.com/support.php).
  • Jika CS InstaForex tidak sedang online (karena diluar jam kerja InstaForex pukul 15.00-22.00 WIB), maka Anda dapat mengajukan pemblokiran dengan melakukan chat dengan Live Support InstaForex yang ada di www.instaforex.com atau dengan mengirimkan email ke support@instaforex.com yang berisi permintaan pemblokiran pada akun Anda dan isi email berisi nomor akun, phone password, dan maksud yang ingin disampaikan (ditulis dalam bahasa Inggris).
  • Jika akun telah diblokir, segera buat email baru yang akan Anda gunakan untuk melakukan request aktivasi ulang pada akun Anda yang telah diblokir sementara. Kami menyarankan pengajuan aktivasi ulang dengan menggunakan email baru dengan tujuan untuk keamanan data Anda, karena jika menggunakan email Anda yang sebelumnya (yang dicurigari telah terkena pishing), dikhawatirkan email Anda sebelumnya dapat diakses juga oleh orang lain.
  • Dengan menggunakan email yang baru, silahkan mengajukan aktivasi pada akun Anda yang telah diblokir dengan mengirim email request aktivasi ulang ke support@instaforex.com. Email yang dikirim berisi no login, phone password, dan maksud yang ingin disampaikan (aktivasi ulang), serta sertakan scan ID yang sesuai dengan biodata yang ada pada akun InstaForex Anda. (Ditulis dalam bahasa Inggris)

Jika langkah-langkah tersebut telah dilakukan, maka harap bersabar untuk menunggu jawaban dari InstaForex mengenai tindak lanjut dari pengajuan yang telah Anda kirimkan, dan semoga permasalahan yang ada dapat segera teratasi.

Harapannya ke depan, Anda dapat bertransaksi (trading) dengan aman dan nyaman di InstaForex.



Happy Trading!



Client Support
www.zaisya.com